2021-09-29 10:29:47

Use Heart to Connnect





Hari Jantung Sedunia atau Woorld Heart Day diperingati pada 29 September setiap tahunnya.

Di tengah pandemik COVID-19, kesadaran masyarakat akan penyakit jantung seharusnya tetap digalakkan. Dengan kampanye #UseHearttoConnect, aspirasi Hari Jantung Sedunia ke-21 ini ingin mewujudkan pemerataan akses masyarakat terhadap kesehatan jantung lebih dibuka di seluruh dunia.

Penyakit jantung adalah salah satu penyakit paling mematikan di dunia. menurut data WHF (Wolrd Heart Federation) tahun 2021 mencatat lebih dari 520 juta jiwa di seluruh dunia mengidap penyakit jantung dan pembuluh darah. Menurut RISKESDAS (Riset Kesehatan Daerah) 2018 oleh Kementerian Kesehatan penyakit kardiovaskular meningkat seiring tahun sebanyak 1,5% atau 15 dari 1.000 orang. Saat ini sebanyak 4,2 juta orang indonesia menderita penyakit kardiovaskular dan hampir 2,8 juta dari angka tersebut adalah penyakit jantung.

 

Bagaimana dengan kondisi jantung di masa pandemik COVID-19? Segala jenis infeksi, termasuk COVID-19, dapat memperparah kondisi kardiovaskular. Malah, risiko kematian pada pasien COVID-19 dengan penyakit penyerta atau komorbiditas penyakit jantung lebih besar.

 

Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (PERKI), Dr. dr. Isman Firdaus Sp.JP(K), FIHA., FAPSIC., FAsCC., FESC., FACC., FSCAI., lewat sebuah keterangan tertulis mengatakan bahwa COVID-19 dapat menyebabkan kambuhnya penyakit jantung koroner hingga gagal jantung menahun.

Selain itu, Dr. Isman mengutip bahwa laporan rata-rata rumah sakit di tengah pandemik menunjukkan 16,3 persen pasien COVID-19 memiliki komorbiditas penyakit kardiovaskular. Sebelum COVID-19, mortalitas akibat serangan jantung berkisar 8 persen. Di tengah pandemik, angka tersebut naik menjadi 22-23 persen!

 

Di tengah pandemi COVID-19, kesadaran masyarakat akan penyakit jantung seharusnya tetap digalakkan. Dengan kampanye #UseHearttoConnect, aspirasi Hari Jantung Sedunia ke-21 ini ingin mewujudkan pemerataan akses masyarakat terhadap kesehatan jantung lebih dibuka di seluruh dunia.

 

Dokter Spesialis Jantung

dr Prihadi Estu Widodo, Sp.J (K) MARS

Senin-Jumat 12.00-14.00 WIB

Sabtu 10.00-12.00 WIB

SHARE:        

Add Comment